-->

Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook

Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook

Salah satu fitur yang disenangi pengguna sosial media Facebook adalah emoji atau sticker, yang tidak perlu lagi diketikkan agar dapat muncul dan juga dengan tampilan yang lebih menarik.

Saya juga termasuk orang yang sering menggunakan emoji atau sticker Facebook untuk berinteraksi di sosial media itu.

Sobat sudah tahu 'kan apa itu emoji atau sticker atau mungkin sudah sering menggunakannya?

Emoji atau sticker Facebook memudahkan kita berinteraksi dengan teman di Facebook karena tidak perlu lagi menuliskan kata-kata terlalu panjang atau menghafalkan kode emoticon-nya 'kan.

Jika belum tahu apa itu sticker Facebook, silahkan sobat baca disini.

Bagi sobat yang terlanjur install emoji atau sticker yang terlalu banyak, mungkin pernah berpikiran untuk menghapus dan tambah sticker menarik yang lain tapi tidak mengetahui cara menghapus emoji/sticker di Facebook.

Bagaimana Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook?


1. Login dengan akun Facebook https://en-gb.facebook.com/login/.

2. Pilih Messages kemudian klik salah satu pesan yang ada di inbox Facebook Anda.

3. Setelah muncul jendela pesan, klik ikon emoticon yang ada dibagian bawah lalu akan muncul sticker Facebook yang terinstall di akun.

Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook

4. Klik tanda "+" yang ada di pojok kanan atas kemudian geser kebawah dan hapus emoji atau sticker yang diinginkan dengan cara klik tombol Remove.
Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook

Anda punya berapa jenis sticker Facebook yang terinstall? Apakah sudah berhasil hapus dengan tips yang saya sharing diatas?

Jika belum mengerti atau tidak berhasil hapus sticker Facebook yang terinstall di akun Anda, berikan komentar dibawah ya.
Advertisement
Cara Menghapus Emoji/Sticker Yang Terinstall di Facebook
Previous
This Is The Oldest Page